realme resmi meluncurkan Note 60x di Indonesia, menambah pilihan smartphone untuk kelas entry-level.
Perangkat ini dilengkapi fitur ketahanan fisik yang diunggulkan dan baterai berkapasitas besar, menjadikannya opsi menarik bagi pengguna yang mencari ponsel tangguh dan terjangkau.
realme Note 60x, Tahan Banting Dengan Harga Sejutaan

realme Note 60x diperkuat teknologi ArmorShell Protection yang menawarkan ketahanan lebih baik terhadap benturan, debu, dan air.
Smartphone ini juga memiliki sertifikasi IP54 yang memungkinkan perlindungan dari cipratan air ringan, menjadikannya cocok digunakan di berbagai kondisi.
Baterai 5000mAh menjadi salah satu daya tarik utama, dengan daya tahan yang diklaim mampu mencapai 48 hari dalam mode siaga.
Selain itu, prosesor UNISOC T612 yang didukung RAM dinamis hingga 12GB memastikan performa yang cukup untuk kebutuhan harian.
Dari segi desain, Note 60x hadir dengan layar 6,74 inci beresolusi tinggi dan refresh rate 90Hz.
Teknologi layar tersebut dilengkapi fitur Rainwater Smart Touch yang memungkinkan pengoperasian tetap lancar meski dalam kondisi basah.
Smartphone ini dirancang dengan bodi tipis 7,84mm dan bobot 187 gram, membuatnya ringan dan nyaman digenggam.
Berita terbaru lainnya di teknovrs.com:
- ASUS ROG Perkenalkan Jajaran Laptop Gaming dengan RTX 50 Series di Indonesia
- Oppo Reno 13 5G Resmi di Indonesia, Unggulkan Ketahanan dan Fitur AI
- Rumor iPhone 17 Air dan Samsung Galaxy S25 Slim, Baterainya Cuma 3000 mAH?

Untuk ketersediaan, realme Note 60x hadir dalam dua varian, yaitu 4GB+8GB|64GB dengan harga Rp1.249.000 dan 4GB+8GB|128GB seharga Rp1.399.000.
Mengutip informasi resmi dari realme, perangkat ini sudah dapat dipesan melalui pre-order mulai 17 Januari 2025 di sejumlah platform online, termasuk Shopee, Lazada, dan Tokopedia, serta di toko offline resmi realme di seluruh Indonesia.
Ikuti teknovrs.com untuk berita gadget dan teknologi terbaru.
7 tahun lebih pengalaman malang melintang sebagai penulis di beberapa media game / tech, seorang gamer sejak lama, dan penggemar teknologi.
Kalau lagi enggak nulis artikel, kamu mungkin akan menemukan sosok yang akrab disapa “Acil” ini lagi nyari meme dan foto kucing di media sosial, marah-marah main League of Legends: Wild Rift di iPad-nya, atau lagi nyari gadget baru supaya makin “produktif”.
Dia punya pengalaman cukup panjang di dunia media gaming Indonesia, pernah menulis di beberapa nama besar seperti seperti duniagames.co.id dan hybrid.co.id. Kini memprakarsai teknovrs.com untuk menyalurkan kesukaannya pada gadget, gaming, dan apapun yang berbau digital.