Samsung Rilis Circle to Search Untuk Galaxy A-Series dan Tablet

teknovrs samsung circle feat

Smasung baru saja mengumumkan usahanya memperluas fitur Circle to Search ke perangkat kelas menengah.

Kini, fitur pintar tersebutsudah tersedia perangkat Galaxy A-series dan tablet Galaxy SE series.

Usaha ini sendiri bisa dibilang merupakan kelanjutan dari target Samsung untuk menyediakan fitur Galaxy AI ke berbagai smartphone Samsung.

Fitur Circle to Search Hadir di Perangkat Kelas Menengah

teknovrs samsung circle 1
Sumber gambar: mashable.com

Circle to Search adalah fitur yang memungkinkan pengguna untuk mencari informasi tentang objek apa pun yang dilihat di layar dengan hanya melingkarinya.

Berbeda dengan metode pencarian tradisional, fitur ini menawarkan pengalaman yang lebih intuitif dan efisien.

Berkat fitur tersebut pengguna untuk dengan cepat mendapatkan informasi yang mereka butuhkan.

Kini, Samsung telah memperluas dukungan fitur Circle to Search ke beberapa perangkat kelas menengah dari lini Galaxy A-series dan seri tablet mereka.

Berikut daftar perangkat yang mendapatkan update fitur Circle to Search

  • Galaxy A55
  • Galaxy A54
  • Galaxy A35
  • Galaxy A34
  • Galaxy Tab S9 SE
  • Galaxy Tab S9 Plus SE

Mengutip dari Samsung Newsroom, TM Roh, President and Head of Mobile eXperience Business, Samsung Electronics mengatakan.

“Pembaruan ini membuka berbagai kemungkinan baru untuk Galaxy A series dan Galaxy Tab S9 FE series dan memperkuat komitmen kami untuk menyediakan teknologi terdepan bagi lebih banyak pengguna Galaxy,”

“Kami berdedikasi untuk menghadirkan teknologi AI terbaik di kelasnya kepada khalayak yang lebih luas, memberdayakan pengguna dengan pilihan untuk bekerja lebih efisien, berkreasi lebih bebas, dan menikmati interaksi yang lebih kaya dan dipersonalisasi dengan perangkat mereka.”

Apa Itu Fitur Circle to Search?

teknovrs samsung circle 1

Circle to Search adalah fitur baru yang dikembangkan oleh Google, dirilis pada 31 Januari 2024.

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mencari informasi dengan cara yang lebih cepat yaitu dengan cara melingkari objek yang ingin di cari.

Pengguna bisa melingkari objek yang ingin dicari pada konten gambar ataupun video di smartpohone.

Awalnya, Circle to Search hanya tersedia di Samsung Galaxy S24 dan Google Pixel 8.

Namun, kini telah diperluas ke lebih dari 20 perangkat Android premium, termasuk beberapa model lama seperti Galaxy S23 dan Pixel.

Hal ini sejalan juga rencana Samsung sebelumnya, yaitu membawa fitur Galaxy AI ke perangkat kelas menengah.

Circle to Search menjadi awal yang bagus, mengingat fitur ini yang sangat memudahkan pencarian informasi sehari-hari.

Baca juga: Samsung Akan Bawa Fitur Galaxy AI ke Lini Galaxy A Series

Dengan perluasan fitur Circle to Search ke perangkat Galaxy A-series dan tablet Galaxy SE series, Samsung memastikan bahwa pengguna di segmen kelas menengah juga dapat menikmati pengalaman pencarian yang lebih intuitif dan efisien.

Ikuti terus teknovrs.com untuk berita terbaru seputar gadget dan teknologi!