Aplikasi dompet digital ShopeePay resmi menjadi sponsor Rex Regum Qeon (RRQ) untuk tahun 2026. Kerja sama ini bertujuan memperkuat keterlibatan dengan generasi muda.
Selain itu, kolaborasi ini juga mendukung aktivitas komunitas RRQ Kingdom melalui berbagai program berbasis pengalaman dan transaksi digital.
Kolaborasi ini menempatkan ShopeePay sebagai mitra yang terlibat dalam sejumlah aktivitas RRQ sepanjang 2026.
Fokus utamanya mencakup kemudahan transaksi, penawaran promo, serta program yang relevan dengan gaya hidup digital komunitas penggemar esports.
Kolaborasi ShopeePay dan RRQ untuk Aktivitas Fans

Melalui kerja sama ini, ShopeePay dan RRQ menghadirkan rangkaian program yang ditujukan langsung kepada RRQ Kingdom.
Program tersebut mencakup promo dan cashback khusus, aktivasi online maupun offline, serta akses ke merchandise eksklusif dalam berbagai kegiatan RRQ.
ShopeePay menyebut kolaborasi ini sebagai langkah untuk menghadirkan pengalaman transaksi yang lebih praktis dan bernilai tambah bagi anak muda.
President Director ShopeePay Indonesia, Eka Nilam Dari, menyatakan bahwa generasi muda tidak hanya membutuhkan kemudahan, tetapi juga pengalaman yang selaras dengan aktivitas sehari-hari mereka. Hal ini termasuk dalam ekosistem hiburan dan esports.
Di sisi RRQ, manajemen menilai kerja sama ini sejalan dengan pendekatan organisasi yang menempatkan komunitas sebagai bagian penting dari ekosistem esports.
CEO dan Co-Founder RRQ, Andrian Pauline, menyebut kehadiran ShopeePay membuka peluang untuk menciptakan pengalaman fans yang lebih menyeluruh. Pengalaman tersebut tidak hanya terbatas pada kompetisi, tetapi juga mencakup interaksi dan kenyamanan dalam aktivitas sehari-hari.
Program Promo dan Aktivasi untuk RRQ Kingdom

Sebagai bagian dari kerja sama ini, sejumlah program disiapkan khusus bagi RRQ Kingdom.
Selain promo transaksi dan cashback, ShopeePay juga terlibat dalam berbagai aktivasi yang mendekatkan brand dengan komunitas. Aktivasi tersebut dilakukan baik secara digital maupun tatap muka.
Salah satu penawaran yang diberikan adalah kesempatan bagi anggota RRQ Kingdom untuk mendapatkan saldo ShopeePay gratis senilai Rp10.000.
Caranya adalah dengan mengunduh aplikasi ShopeePay, memasukkan kode tertentu, dan meningkatkan akun ke ShopeePay Plus. Program ini bertujuan mendorong adopsi layanan sekaligus memberikan insentif langsung kepada penggemar.
Melalui kerja sama dengan RRQ, ShopeePay memperluas keterlibatannya di ranah esports dan komunitas digital. Bagi RRQ, kolaborasi ini menjadi bagian dari upaya memperkuat hubungan dengan basis penggemar yang selama ini dikenal aktif dan solid di berbagai platform.
7 tahun lebih pengalaman malang melintang sebagai penulis di beberapa media game / tech, seorang gamer sejak lama, dan penggemar teknologi.
Kalau lagi enggak nulis artikel, kamu mungkin akan menemukan sosok yang akrab disapa “Acil” ini lagi nyari meme dan foto kucing di media sosial, marah-marah main League of Legends: Wild Rift di iPad-nya, atau lagi nyari gadget baru supaya makin “produktif”.
Dia punya pengalaman cukup panjang di dunia media gaming Indonesia, pernah menulis di beberapa nama besar seperti seperti duniagames.co.id dan hybrid.co.id. Kini memprakarsai teknovrs.com untuk menyalurkan kesukaannya pada gadget, gaming, dan apapun yang berbau digital.