Informasi harga handheld ASUS ROG Xbox Ally beredar untuk wilayah Eropa.
Dua varian perangkat ini dikabarkan akan dibanderol mulai dari 599 Euro atau sekitar Rp11,3 juta, dan 899 Euro atau sekitar Rp17 juta.
Harga untuk pasar Eropa terungkap

Bocoran harga ini diungkap situs teknologi berbahasa Spanyol 3D Juegos dalam laporan yang dikutip oleh Wccftech. ASUS disebut sebagai pihak yang mengumumkan langsung harga tersebut untuk pasar Eropa.
Model dengan harga lebih rendah, ROG Xbox Ally, ditenagai chip Z2 A. Sementara itu, ROG Xbox Ally X hadir dengan spesifikasi lebih tinggi.
Belum ada kepastian harga global
Belum ada konfirmasi resmi mengenai harga di luar Eropa.
Perbedaan pajak dan biaya impor kemungkinan membuat harga di Indonesia menjadi lebih rendah. Waktu peluncuran juga masih sebatas rumor dan belum diumumkan secara resmi oleh ASUS maupun Xbox.
Segmen perangkat handheld gaming saat ini tengah mengalami kebangkitan. Kehadiran produk seperti Steam Deck, Lenovo Legion Go, dan ROG Ally generasi pertama telah membuka kembali pasar konsol portabel non-tradisional.
Kehadiran varian baru hasil kolaborasi ASUS dan Xbox diperkirakan menjadi strategi untuk memperluas jangkauan di segmen ini. Namun, banderol harga yang tinggi bisa menjadi tantangan tersendiri, terutama di pasar negara berkembang seperti Indonesia, di mana konsumen cenderung lebih sensitif terhadap harga.
IkutiĀ @teknovrs.comĀ di TikTok dan @teknovrsdotcom di Instagram untuk info terbaru seputar tech dan gadget!
7 tahun lebih pengalaman malang melintang sebagai penulis di beberapa media game / tech, seorang gamer sejak lama, dan penggemar teknologi.
Kalau lagi enggak nulis artikel, kamu mungkin akan menemukan sosok yang akrab disapa “Acil” ini lagi nyari meme dan foto kucing di media sosial, marah-marah main League of Legends: Wild Rift di iPad-nya, atau lagi nyari gadget baru supaya makin “produktif”.
Dia punya pengalaman cukup panjang di dunia media gaming Indonesia, pernah menulis di beberapa nama besar seperti seperti duniagames.co.id dan hybrid.co.id. Kini memprakarsai teknovrs.com untuk menyalurkan kesukaannya pada gadget, gaming, dan apapun yang berbau digital.