POCO F7 Series Resmi Hadir di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

poco f7 series indonesia 3

POCO secara resmi meluncurkan flagship terbaru mereka di Indonesia, POCO F7 Series, pada 15 April 2025. Seri terbaru ini hadir dalam dua varian, yaitu POCO F7 Pro dan POCO F7 Ultra.

Kehadiran varian Ultra ini menjadi debut perdana untuk seri tersebut di pasar Indonesia.

Spesifikasi POCO F7 Ultra

poco f7 series indonesia 2

POCO F7 Ultra hadir dengan performa tinggi berkat chipset terbaru Qualcomm, Snapdragon 8 Elite. Smartphone ini diklaim meraih skor AnTuTu hingga 2,8 juta, menjadikannya perangkat terkencang dari POCO hingga saat ini.

Untuk mendukung pengalaman visual yang maksimal, POCO membekali smartphone ini dengan chipset tambahan VisionBoost D7 yang menawarkan fitur seperti Smart Frame Rate, Super Resolution, dan Game HDR.

Sektor kamera menjadi sorotan utama POCO F7 Ultra, dengan kamera utama 50 MP yang dilengkapi sensor Light Fusion 800 serta OIS. Selain itu, terdapat kamera ultrawide 32 MP dan kamera telephoto 50 MP dengan kemampuan zoom optik 2,5 kali. Ini adalah pertama kalinya POCO memperkenalkan lensa telephoto di lini smartphone mereka.

Dalam hal baterai, POCO F7 Ultra menggunakan baterai berkapasitas 5300 mAh yang didukung teknologi pengisian daya cepat 120W HyperCharger. POCO mengklaim baterai bisa terisi hingga 50% dalam waktu 13 menit. Pengisian daya nirkabel juga tersedia dengan teknologi 50W Wireless HyperCharge.

Spesifikasi POCO F7 Pro

poco f7 series indonesia 3

POCO F7 Pro menawarkan spesifikasi menarik dengan chipset Snapdragon 8 Gen 3, meskipun merupakan chipset tahun lalu, tetap menawarkan performa flagship. Skor AnTuTu-nya diklaim mencapai 2 juta. Untuk menjaga suhu tetap dingin, POCO melengkapi varian ini dengan sistem pendingin 3D dual-channel IceLoop berukuran 5400 mm² dan baterai berkapasitas besar 6000 mAh dengan pengisian daya cepat 90W HyperCharge.

Kedua varian hadir dengan layar 2K Flow AMOLED Display ber-refresh rate 120 Hz serta sensor sidik jari ultrasonik. Sistem operasi yang digunakan adalah Xiaomi HyperOS 2, dengan janji update hingga 4 generasi Android serta 6 tahun pembaruan keamanan.

Harga POCO F7 Series

poco f7 series indonesia 1

Berikut adalah harga lini POCO F7 yang hadir di Indonesia. Harga berikut ini adalah promo penjualan Perdana yang berlaku hingga 25 April 2025:

  • POCO F7 Pro
    • 12GB RAM / 512GB storage: Rp6.999.000
  • POCO F7 Ultra
    • 12GB RAM / 256GB storage: Rp9.599.000
    • 16GB RAM / 512GB storage: Rp10.599.000

Promo tersebut berlaku di situs resmi Mi.com serta official store POCO di Tokopedia dan TikTok Shop.

    Setelah promo penjualan perdana, harga POCO F7 Pro varian 12GB RAM/512GB storage menjadi Rp7.499.000, POCO F7 Ultra 12GB RAM/256GB storage menjadi seharga Rp9.999.000 dan 16GB RAM/512GB storage dengan harga Rp10.999.000.

    Ikuti @teknovrs.com di TikTok dan @teknovrsdotcom di Instagram untuk info terbaru seputar tech dan gadget!

    Sumber foto: Jagad Review