Huawei resmi meluncurkan HUAWEI Mate X6, smartphone lipat flagship yang menggabungkan desain premium, ketahanan tinggi, dan teknologi kamera unggulan.
Perangkat ini mencoba menetapkan standar baru di pasar smartphone lipat dengan berbagai inovasi, termasuk material layar yang lebih kuat dan fitur multitasking yang lebih fleksibel.
Desain Kokoh dengan Material Premium

HUAWEI Mate X6 hadir dalam dua pilihan warna, yaitu Merah dan Hitam.
Material premium vegan leather memberikan kesan mewah, sementara layar luar dilindungi Kunlun Glass generasi kedua, yang diklaim 25 kali lebih tahan jatuh dibandingkan generasi sebelumnya.
Layar dalam menggunakan pelat karbon fiber, yang meningkatkan daya tahan perangkat dari deformasi akibat lipatan berulang. Rangka tengah berbahan aluminium kelas aviasi juga memberikan ketahanan lebih tinggi terhadap benturan dan tekanan.
Kamera Ultra-Chroma untuk Fotografi Profesional
Sistem kamera HUAWEI Mate X6 mengandalkan teknologi Ultra-Chroma, yang menghadirkan akurasi warna lebih baik dan tangkapan gambar lebih tajam.
Perangkat ini dilengkapi dengan kamera utama 50 MP Ultra Aperture yang mampu menangkap cahaya lebih banyak untuk hasil foto lebih detail.
Kamera ultra-wide 40 MP mendukung sudut pandang lebih luas tanpa distorsi berlebihan.
Juga kamera telefoto mikro 48 MP memungkinkan perbesaran optik dengan detail lebih tajam.
Performa Multitasking yang Optimal
Fitur Live Multi-task memungkinkan pengguna membuka tiga aplikasi sekaligus, sehingga mereka dapat melakukan panggilan video sambil mengedit dokumen atau menjelajahi internet tanpa hambatan.
Teknologi pendinginan pada perangkat ini juga telah ditingkatkan dengan pemisahan sumber panas, yang mampu meningkatkan efisiensi pembuangan panas hingga 30 persen lebih baik dibandingkan generasi sebelumnya.
HUAWEI Mate X6 juga tahan air dengan sertifikasi IPX8, memungkinkan perangkat tetap aman meskipun terkena cipratan atau digunakan di lingkungan lembap.
Harga dan Ketersediaan
HUAWEI Mate X6 tersedia mulai 13 Maret 2025 di berbagai platform e-commerce seperti Tokopedia, Blibli, Shopee, dan Lazada, serta toko offline resmi Huawei, Erafone, dan Urban Republic.
Harga perkenalan perangkat ini adalah Rp 24.999.000, dengan berbagai bonus eksklusif senilai hingga Rp 20 juta dalam periode 13 Maret – 13 April 2025.
Promo ini mencakup cashback perbankan hingga Rp 5 juta, serta hadiah tambahan seperti HUAWEI WATCH GT 5, garansi tambahan 1 tahun, dan 1 kali perlindungan layar gratis. Selain itu, pengguna juga akan mendapatkan 2x penggantian pelindung layar, serta bonus Rotating Stand PU Case 66W SuperCharger.
Pelanggan juga bisa menikmati manfaat tambahan dari voucher Tiket.com, dengan peningkatan Diamond Tier senilai Rp 5 juta dan cashback Rp 1 juta, yang dapat ditukarkan melalui Huawei Gift di Huawei AppGallery.
Apakah HUAWEI Mate X6 adalah foldable yang Sobat Tekno idam-idamkan?
Ikuti @teknovrs.com di TikTok dan @teknovrsdotcom di Instagram untuk info terbaru seputar tech dan gadget!
7 tahun lebih pengalaman malang melintang sebagai penulis di beberapa media game / tech, seorang gamer sejak lama, dan penggemar teknologi.
Kalau lagi enggak nulis artikel, kamu mungkin akan menemukan sosok yang akrab disapa “Acil” ini lagi nyari meme dan foto kucing di media sosial, marah-marah main League of Legends: Wild Rift di iPad-nya, atau lagi nyari gadget baru supaya makin “produktif”.
Dia punya pengalaman cukup panjang di dunia media gaming Indonesia, pernah menulis di beberapa nama besar seperti seperti duniagames.co.id dan hybrid.co.id. Kini memprakarsai teknovrs.com untuk menyalurkan kesukaannya pada gadget, gaming, dan apapun yang berbau digital.